Resep Masakan dan Cara Membuat Jamur Crispy + Sambel Bawang Pedes Nikmat

Blognyamasakan.blogspot.com | Makanan Pendamping. Hai..hai bunda, gimana kabarnya hari ini? Semoga kita semua selalu sehat dan baik baik aja ya. Aamiin.

Pada kali ini kami akan berbagi Resep Masakan dan Cara Membuat Jamur Crispy + Sambel Bawang Pedes Nikmat, menu masakan kali ini merupakan salah satu masakan sehat yang banyak digemari anak-anak. Selain rasanya yang gurih, jamur juga banyak mendung Vitamin B3, yang mana bertugas untuk membantu memecah karbohidrat, lemak, dan protein dari makanan Anda agar bisa digunakan sebagai energi.  Selain itu Vitamin B3  juga berfungsi menjaga kesehatan jantung dan menurunkan kolesterol jahat.

Nah sekarang jadi semakin tahu apa saja manfaat mengkonsumsi jamur, apalagi ditambah dengan kreasi kreasi lain dalam memproses menu yang satu ini, jadi pengen buru buru masaknya nih.. Hihi
Simak terus ulasan ini sampai akhir ya bund.

Bahan Resep Masakan Jamur Crispy :

  • 1bks Jamur
  • 250gr Tepung bumbu sajiku
  • Minyak secukupnya untuk menggoreng

Cara membuat Resep Masakan Jamur Crispy  :

  • Cuci jamur, biarkan jamur berbentuk besar (jangan disuir)
  • Tuang tepung sajiku ke baskom ukuran sedang (agar memudahkan mengayak jamur)
  • Masukkan jamur yg masih basah, ayak hingga jamur tertutup dgn tepung semua
  • Masukkan ke minyak yg sudah dipanaskan, goreng dgn api sedang
  • Angkat dan tiriskan
  • Satu tahapan selesai 
Jamur Crispy

Bahan Resep Masakan dan Cara Membuat Sambel Bawang Pedes Nikmat :


  • 150 gr bawang merah
  • 100 gr cabai rawit
  • 9 buah cabe geprek {cabe setan}
  • 1/2 sdt garam atau sesuai selera
  • 1/2 sdt gula atau sesuai selera
  • 1/4 sdt kaldu jamur
  • 125 ml minyak sayur


Cara membuat Resep Masakan Sambel Bawang Pedes Nikmat:

  • Pertama Goreng bawang merah hingga layu. Angkat. Tiriskan.
  • Kemudian Goreng cabai merah hingga layu. Angkat. Tiriskan.
  • Selanjutnya Tumbuk kasar bawang merah dan cabai rawit
  • Panaskan minyak kembali, tumis bawang merah dan cabai rawit yg sdh ditumbuk kasar. 
  • Tambahkan bumbu dengan garam, gula, dan kaldu jamur. 
  • Koreksi rasa. Angkat.
Sambel Bawang


Nah Beres deh sambel bawang pedes nikmatnya. Sambel digunakan sebagai cocolan jamur crispy yang membuat selera makan semakin bertambah. Sekarang semua Resep Masakan dan Cara Membuat Jamur Crispy + Sambel Bawang Pedes Nikmat sudah selesai dan siap disajikan. Semoga menunya bisa disukai dan dinikmati semua keluarga ya.

Sekian dulu artikel tentang ⁣Resep Masakan dan Cara Membuat Jamur Crispy + Sambel Bawang Pedes Nikmat, semoga bermanfaat. Sampai ketemu pada artikel selanjutnya. Terima kasih dan selamat mencoba.

Oh iya bunda, jika ada yang ingin diskusi ataupun request tentang resep favoritnya, silahkan komen aja langsung di kolom komentar ya. Semoga kita bisa saling sharing. Terima kasih.

My Instagram